Postingan Dengan Tag "gowes"

Berbagi cerita seputar dunia sepeda

Menampilkan 9 dari 11 post

MauGowes Youtube Hadir Segment Baru "MGWS News"

2 Desember 2023, MauGowes merilis video pertama untuk segment baru di channel Youtube MauGowes, yakni "MGWS News". Segment baru ini berisi rangkuman berita-berita terbaru di dunia sepeda. Video Pertama di MGWS News Video pertama di MGWS News bisa cek di halaman berikut https://www.youtube.com/watch?v=h7IhrKdHDV0 .  Ada 4 berita utama yang dibawah disini bersama host Yussan. Sepetur Element Urban Series, DJI Osmo Pocket 3, Bianchi Impulso RC dan DIMS Bike yang banyak convert sepeda ke clean look. Untuk video-video terbaru di MGWS News bisa di pantengin di playlist berikut https://www.youtube.com/watch?v=h7IhrKdHDV0&list=PLFFNcdhfwUxzGDPy5iG7dhdqH9WNsLVDU , jangan lupa subscribe untuk dapat notif seputar upload terbaru   

5 bulan yang laluyussan 217 views

Suasana Gowes di Korea Selatan bersama Charlotte 채희

Apakah kamu terpikirkan bagaiman suasana gowes di sekitar Korea Selatan, Charlotte dengan konten Instagramnya membagikan postingan seputar itu, yaitu gowes di sekitaran Korea Selatan, mungkin bisa jadi referensi jika kamu gowes kesana. Postingan Gowes Charlotte Terupload Lengkap di Instagram Akun instagram beliau ada @charlotte_rose5, dari bionya Seoul 2016~ 🇬🇧, kemungkinan bear beliau datang dari Inggris ke Korea Selatan dari tahun 2016, dari postingan sebelumnya kemungkinan beliau menikah dengan orang Korea Selatan dan menetap disana. Postingan Charlotte terlihat hampir dipenuhi dengan konten bersepeda di Korea Selatan, kita jadi tahu bagaimana suasana gowes disana, dan bisa jadi referensi juga. Charlotte Share Strava Too Biasanya upload di Instagram sifatnya latepost, beberapa saat / hari selepas activity cycling, dan kita juga tidak tahu bagaimana keadaan rute komplitnya dari sisi data. Charlotte juga share secara public activity cyclingnya di Strava membuat followernya makin tahu suasana gowes di Korea Selatan. Aktifitas Charlotte Selain Gowes Terlihat dari akun Instagram lainnya, beliau adalah seniman, menghasilkan karya desain moderen dari lembaran kertas bekas bersenjatakan kuas dan perlatan warna-warni lainnya. Untuk kamu yang tertarik dengan konten-konten dari beliau mau cek akun social medianya di halaman Follooow berikut ini https://follooow.com/influencers/charlotte-rose-637db662f7dfeb2455d81a07 . 

Avatar Charlotte Rose
setahun yang laluyussan 687 views

Cara Download Gambar dari Aktifitas Strava

Ada kalanya ketika gowes bersama, dan teman-teman gowes juga upload gambar ke Strava, kamu ingin download foto-foto yang diuplodnya, bisa karena itu foto bersama atau foto-foto lain yang kamu tidak punya. Baik di akses di app atau web, tidak ada opsi download gambar, atau klik kanan save image as jika pakai komputer, berikut adalah caranya. Untuk pembuka, step-step dibawah ini dilakukan dengan membuat Strava dari website versi dekstop ya dengan browser Google Chrome, agar lebih mudah. Buka Aktifitas Strava Mulai dengan membuka aktiftas Strava target, ada kalanya kamu tidak bisa melakukan step ini, jika akun tujuan kami adalah private dan kamu belum berteman di strava. Di aktivitas Strava ini kan terlihat berbagai macam data, dan foto, dari list foto yang di upload, klik saja yang mau di download. Inpect Link Gambar Dibagian ini kita akan bahas yang agak teknikal, silahkan buka salah satu gambar, klik kanan dan pilih "inspect". Masuk ke tab "element" kamu akan mendapatkan tampian seperti pada gambar dibawah. Buka tag <figure>...</figure>, masuk ke photo-slideshow-content, dan lanjutkan ke .image-wrapper Tara dapat deh url image, tinggal klik kanan open new tab, atau copy saja linknya, gambar siap untuk didownload. Gambar hasil download pakai teknik ini cukup memuaskan, bisa jadi opsi utama daripada screenshoot.

3 tahun yang laluyussan 6.08K views

Selebgram Pesepeda Indonesia Cewek Yang Memotivasimu Terus Semangat Gowes

Dari beragam profesi dengan satu hobi Gowes, berikut pesepeda cewek dari Indonesia yang akan terus memotivasimu untuk gowes. Fitri_Ismi Adalah seorang dosen di UNAIR dan Brand Ambassador #FOCUS #CHEERS #TeamOakley #TeamGarmin . Disamping kegiatan bersepedanya beliau juga sering upload kegiatas joging, baik untuk latihan atau mengikuti event. https://www.instagram.com/fitri_ismi/  Marikxx Memiliki beberapa koleksi sepeda dan semuanya all black, mulai dari Cervelo di gambar, dan sepeda lipat yang bisa kamu cek di Instagramnya. Beliau juga membuka profil Stravanya, kamu juga bisa cek di bio Instagramnya. https://www.instagram.com/marikxx/ Dhina_Ayu Jika ada pertanyaan, bagaimana jika ada pilot yang juga hobi gowes, nah Dhina Ayu adalah jawabannya. Beliau juga Brand Ambassador @oakley @patrolmountainbikes @3tbike @garminid https://www.instagram.com/dhina__ayu/ Yanthifuchianty Beliau adalah mantan atlit sepeda nasional, dan juga istri atlit sepeda nasional Aiman Cahyadi. Dari berbagai koleksi sepedanya, Cervelo S5 biru hitam diatas adalah yang paling sering diposting di Instagram. https://www.instagram.com/yanthifuchianty/ Nana.mazaya Sebagai Brand Ambassador Liv & Giantbikes Peloton.co Yogyakarta dan Owner Mazaya Hijab. Postingan sepedanya banyak di daerah Yogyakarta tertama di dataran tinggi sekitar gunung Merapi.  https://www.instagram.com/nana.mazaya/

4 tahun yang laluyussan 4.95K views

Bersepeda Boleh Asalkan Mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19

Akhir - akhir ini dijalan mulai banyak ditemui pesepeda di jalanan jogja, mulai dari pagi, bahkan hingga malam, sayangnya ada banyak pula yang berkelompok, pada status saat ini dari surat Keputusan Gibernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 121/KEP/2020, status tanggap darurat bencana COVID-19 diperpanjang hingga 30 Juni 2020. Hingga ada suatu berita di berbagai media, ribuan pesepeda di Malioboro, sebenarnya masih banyak lagi pesepeda di titik-titik lain di Jogja, tapi karena Jogja tekenal dengan Malioboronya maka pusat berita ada disana. Komentar Dony Adhika Dony Adhika, sebagai seorang pesepeda entusias yang terkenal di Yogyakarta memeberikan beberapa komentar seputar fenomena ini, bisa cek di videonya berikut https://youtu.be/o4IvuC69yss . Beliau berkomentar bahwa toko-toko sepeda di Yogyakarta mulai kebanjiran pembelian, bahkan di beberapa tempat displaynya juga ikutan habis, rata-rata sepeda yang laku kelas diharga 10 juta rupiah kebawah, beliau juga meminta agar para pesepeda toleransi dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan covid-19.  Seperti menggunakan masker, tidak bergerombol, dan yang tidak kalah penting, ketika dijalanan jangan sampai menutup jalan dan mengganggu pengguna jalan lain.  Dimulai dari Bersepeda Sendiri Jika saya untuk masa-masa seperti ini, lebih memiliki bersepeda sendiri dan memilih waktuyang sepi, biasanya saya bersepeda selepas sholat shubuh dimana masih gelap kondisi jalan masih sepi. Penggunaan masker sebenarnya sangat mengganggu untuk pesepeda, terutama jika sudah kena keringat, masker akan menempel di hidung dan membuat susah bernafas, ada bebeapa solusi, seperti menggunakan msker yang berbahan keras atau semi keras. Jika tidak menggunakan masker, alangkah baiknya dirumah saja. - yussan -

4 tahun yang laluyussan 775 views

Events di Mau Gowes sudah support untuk GPX

Apa itu GPX ? Bagi yang baru dengan GPX, GPX (GPS Exchange Format) adalah sebuah data hasil dari pengolahan GPS, data tersebut berupa data geografi antara lain lokasi, rute, ketinggian, speed dan lain sebagainya. Berikut contoh gampangnya: saya bersepeda sepanjang 100KM dengan mengaktifkan GPS untuk record data di jalur-jalur yang saya lalui. Dari hasil record data tersebut, saya bisa tahu rute yang saya lalui, kecepatan rata-rata dan lain sebagainya. Kegunaan GPX di Event Gowes Dengan adanya data tersebut, membuat informasi yang ditampilkan untuk peserta semakin banyak. Gampangnya peserta bisa mengetahui secara detail rute yang akan dilaluinya, contohnya seperti pada gambar diatas. Kedepan Mau Gowes dari GPX yang dikirim ketika create event, Mau Gowes juga akan menampilkan data penting lainnya, yaitu ketinggian dan gradient kemiringannya, tentunya agar peserta semakin siap dengan jalur yang diberikan. Cara Membuat GPX Yang paling gampang adalah dengan menggunakan Strava. Strava adalah sosial media khusus untuk olahraga, fokusnya adalah olahraga yang menggunakan GPS seperti bersepeda, lari dsb. Silahkan install Strava di smartphone kamu terlebih dahulu, bisa Android ataupun iOS. Kemudian silahkan buat aktifitas baru dengan akun tersebut.  Berikut adalah sample aktifitas di Strava yang saya lakukan https://www.strava.com/activities/3040895965 (saya bukan dengan desktop karena lebih luas saja layarnya).  Langkah terakhir adalah ekspor GPX, gunakan menu di samping kiri ini untuk mendapatkan file GPX. Setelah GPX terdownload, kamu bisa menggunakannya untuk ditambah di event yang kamu buat di Mau Gowes. Cara Membuat Events dengan GPX Untuk event gowes di Mau Gowes, caranya masih sama, dengan membuat https://maugowes.com/events/add . Dibawah input lokasi, kamu akan menemukan input baru untuk upload GPX, input ini tidak wajib, silahkan masukan data jika memang kamu memilikinya. Sisanya event buatanmu akan dimoderasi oleh moderator Mau Gowes, semua status terbaru seputar event yang kamu buat akan diupdate melalui email. Referensi : GPX : https://en.wikipedia.org/wiki/GPS_Exchange_Format Mau Gowes Events : https://maugowes.com/events Strava : https://www.strava.com/

4 tahun yang laluyussan 1.26K views

Skill Wajib Untuk Bersepeda di Jalan Raya

Jalanan merupakan jalur yang menyenangkan untuk dilalui para pesepeda, namun disamping kemudahan itu banyak sekali bahaya yang bisa raja terjadi disana, bisa karena kesalahan pesepeda atau karena kesalahan pengguna jalan lainnya. Untuk menghindari dari kejadian yang tidak diinginkan berikut ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan sebagai seorang pesepeda. Memberikan Isyarat ketika Berbelok Sering ditemui banyak pestpeda yang asal belok tanta menengok kebelakang atau ke arah lainnya, jelas itu berbahaya sekali, apa lagi juka beloknya adalah arah seberang jalan. Karena sepeda tidak dilengkapi dengan spion atau lampu rem, lakukanlah hal-hal berikut ini demi keamanan kamu dan pengguna jalan lainnya : Menengok Kebelakang dan Memberikan Isyarat Tangan Dengan menengok kebelakang kamu bisa mudah mengetahui kendisi dbagian belakang kamu, sehingga kamu damat memutuskan akankah berbelok atau tidak. Tapi hal itu belumlah cukup, pengguna dibelakang kamu tidak bisa membaca pikiran kamu, apakah kamu cuma ingin tengok belakang saja atau ingin berbelok ?, nah isyarat tangan seperti gambar adalah sebagai penanda untuk orang dibelakang kamu bahwa kamu ingin berbelok, tapi “eits”, Mantan asal berbelok donk, karena itu cukup berbahaya, apa lagi jaka dibelakang kamu ada kendaraan yang sedang melaju dengan kencang-kencangnya. Dengan menengok kebelakang kan kamu tahu kondisinya, jika sudah sepi saatnya berbelok. Sebelum terbiasa dengan metode ini, untuk pertama-tama pastikan kamu sudah biasa untuk bersepeda dengan satu tangan dan keberanian untuk menoleh ke belakang, dengan hal tersebut kamu akan semakin siap. Kuasai Track Stand  Track stand adalah teknik untuk berhenti dari sepeda tanpa menginjakan kaki ketanah, loh kok bisa. Yup kuncinya adalah menjaga keseimbangan. Tapi lihat-lihat dulu kondisinya, jika kamu stopnya di lampu merah mending turun saja deh, capek sendiri entar. Berikut adalah beberapa kondisi yang cocok sekali untuk kamu melakukan track stand : Ada kendaraan didepan berhenti mendadak Peralihan lampu kuning ke merah atau kondisi lain ketika kamu stop dan tahu kapan akan jalan lagi Kenapa Harus Track Stand Track dibutuhkan untuk mempersingkat waktu transisi dari stop ke start, bandingan ketika kamu stop terus turun dulu lalu jalan lagi, dibanding stop track stand lalu jalan lagi, tentu banyak waktu yang bisa dihemat dengan track stand. Cara Mengerem Mendadak dengan Aman dan Pakem Untuk sepeda yang masih menggunakan rim brake memang tidak sepakem pengguna disc brake, tapi meskipun begitu baik pakem atau tiap pakem tetap berbahaya jika teknik pengeremannya salah. Karena sepeda ringan, maka rawan terbalik jika melakukan pengereman secara mendadak. Solusinya adalah dengan memberikan beban lebih ke bagian belakang dengan cara menyerongkan pantat kebelakang melebihi bagian belakang sadel, nah rem depan ada teman terbaikmu untuk memberikan kualitas pengereman yang baik, selamat mempraktekan dan rasakan perbedaannya. Terbiasa Saddle Off Yang terakhir ini akan sangat membantu kamu untuk berbagai macam situasi, dan sangat cocok jika digabungkan dengan track stand yang ada diatas. Tujuan saddle off adalah menambah power untuk kayuhan, nah ketika kamu merasa cukup berat untuk mengayuh sepeda ketika posisi duduk, saddle off akan memberikan power lebih untuk kamu. Selain cocok untuk di kombinasikan dengan track stand, sering kali saddle off digunakan untuk menambah speed ataupun menambah kekuatan ketika menanjak, nah bagi yang pertama mencoba ada ketakutan akan terpeleset dari pedal dan bisa jatuh, disini sepatu cleat sangat memberikan peran bagus, tapi yang penting sering lattihan saja ya.

4 tahun yang laluyussan 2.23K views

Tentang Kami

Mau Gowes platform online yang diciptakan untuk para pecinta sepeda dari Id More. Disini ada beberapa rangkuman video terbaru yang telah di rilis di Youtube Mau Gowes serta beberapa postingan di Mau Gowes Blog. Disini kamu bisa menemukan beragam review mulai dari kelengkapa / part sepeda hingga fullbike.Terus pentengin kami di berbagai sosial media, disitu kami juga mengawasi topik apa saja yang sedang hangat dikalangan goweser. Kami juga selalu mendengarkan aspirasi komunitas untuk terus memperbaiki fitur dan menambah fitur baru di Mau Gowes.Salam GowesYusuf A.H, Founder Id More

5 tahun yang laluyussan 3.71K views

Privacy Policy

Mau Gowes adalah sebuah paltform online yang ditujukan untuk para pecinta sepeda di seluruh Indonesia dan dikembangkan oleh Id More Team . Fitur di Mau Gowes tak akan berhenti berkembang, sesuai dengan permintaan dan kebutuhan dan seluruh komunitas sepeda tanah air.   Data Yang Kami Dapatkan Antara Lain Komentar Kami menggunakakan Disqus untuk fitur komentar di setiap postingan blog. Untuk pengunjungi yang telah memberikan komentar, Mau Gowes akan mengoleksi seluruh data komentar tersebut beserta data diri sesuai yang digunakan di akun Disqusnya.  Media Semua media baik itu gambar, audio maupun video yang diupload di Mau Gowes melalui fitur event ataupun marketplace akan disimpan oleh Mau Gowes, kami tidak berhak untuk menggunkan gambar tersebut kecuali dengan izin khusus kepada author yang bersangkutan. Cookies Kami menggunakan cookies untuk menyimpan session yang mencangkup data ketika registrasi. untuk versi Mau Gowes saat ini, di halaman profile ada beberapa data yang kami tampilkan, meliputi (username, nama lengkap dan foto) tidak lebih.

5 tahun yang laluyussan 1.02K views

TERIMAKASIH UNTUK

Terimakasih DomainesiaTerimakasih Digital Ocean