Specialized Crux DSW Alloy Gravel Bike Ringan Terbaru

Specialized Crux DSW Alloy Gravel Bike Ringan Terbaru

Melanjutkan kesuksesan Specialized Crux Comp gravel bike sebagai salah satu gravel bike teringan in the world. Specialized merilis Specialized Crux DSW Comp dengan frame dari alloy dan geometri mirip dengan Crux versi carbon, dengan masih membuat sepeda ini seringan mungkin.

Specialized Crux DSW Comp

undefined

Kita mulai dari spesifikasi tekniknya terlebih dahulu.

Frameset

  • Frame
    • Specialized E5 Premium Aluminum Disc frame with D'Aluisio Smartweld Technology, hydroformed aluminum tubing, tapered head tube, threaded BB
  • Seat Binder
    • Specialized Alloy, 30.8mm
  • Fork
    • S-Works FACT Carbon, 12x100mm thru-axle, flat-mount disc

Cockpit

  • Handlebars
    • Specialized Adventure Gear, 118.9mm drop x 70mm reach x 12º flare
  • Saddle
    • Body Geometry Power Sport, steel rails
  • SeatPost
    • Alloy, 2-bolt Clamp, 12mm offset, 27.2mm, anti-corrosion hardware
  • Stem
    • Specialized, 3D-forged alloy, 4-bolt, 7-degree rise
  • Tape
    • Supacaz Super Sticky Kush

Brakes

  • Rear Brake
    • SRAM APEX, Hydraulic Disc
  • Front Brake
    • SRAM APEX, Hydraulic Disc

Drivetrain

  • Shift Levers
    • SRAM APEX, 12sp
  • Rear Derailleur
    • SRAM APEX XPLR, Mechanical
  • Cassette
    • SRAM PG 1231, XPLR, 11-44
  • Crankset
    • SRAM APEX XPLR, 40t
  • Chainrings
    • 40t
  • Bottom Bracket
    • SRAM DUB BSA 68 Wide
  • Chain
    • SRAM APEX 12S

Wheels & Tires

  • Front Wheel
    • DT G540, Centerlock Disc, Tubeless Ready, 25mm internal width
  • Rear Wheel
    • DT G540, Centerlock Disc, Tubeless Ready, 25mm internal width
  • Front Tire
    • Pathfinder Pro 2BR, 700x38
  • Rear Tire
    • Pathfinder Pro 2BR, 700x38
  • Inner Tubes
    • 48mm Presta Valve, 700X28-38

Weight

  • Weight
    • 9.37kg (20 lb, 10.5 oz) for size 56

Specialized CRUX sebagai Gravel Bike Alloy Teringan Didunia

undefined

Credit by specialized.com

Hadir dengan berat frameset hanya 1399 grams, menjadikan Crux DSW sebagai alloy gravel frame teringan didunia, dikombinasikan dengan Specialized Fact12r Crux Carbon fork. 

D'Alusio Smartweld

undefined

Credit by specilized.com

Sama dengan frame dari specialized allez comp, dengan d'aluisio smartweld, sebuah teknik pengelasan yang di patenkan Specialized, untuk menciptakan frame alloy ringan, dengan pengelasan yang kuat dan sambungan yang akurat.

Untuk memberikan stiffness, downbtube dan bottom bracket sheel dibuat satu bagian di Crux DSW ini, mirip dengan Allez terbaru.

Side to Side Specialized Crux Gravel and Crux DSW

undefined

Berikut side to side CRUX DSW Comp dengan Crux Comp, tentu yang paling terlihat adalah frame alloy terlihat ada sambungan lasnya, 2 frame ini menggunakan fork yang sama.

Crux Comp versi carbon, menyediakan lubang untuk jalur kabel di bagian atas down tube, yang mana kami lebih suka ini karena terlihat lebih rapi. Berbeda dengan Crux DSW Comp yang lubangnya tersedia disamping, sehingga jika suatu saat ingin setup SRAM AXS groupset, lubang ini masih terlihat dan perlu ditutup.

MMenggunakan seatstay desain tradisional yang mana banyak sepeda saat ini menggunakan dropped seatstay untuk stiffness, justru kami suka desain tradisional ini, menjadi lebih eksklusif saja, dan tentu seharusnya lebih nyaman daripada dropped seatstay terutama untuk rute tanah.

Handlebar, stem, saddle hingga bartape menggunakan spek yang sama, baik Crux Comp atau Crux DSW Comp, hanya berbeda di seatpostnya, untuk Crux Comp menggunakan seatpost dari carbon dengan seatback yang lebih banyak dari Crux DSW Comp.

Geometry Frame Sama Persis

undefined

Specialized Crux DWS Comp Frame Geometry, sumber https://www.specialized.com/us/en/crux-dsw-comp/p/4221802?color=5368204-4221802  

undefined

Specialized CRUX Comp frame geometry, sumber https://www.specialized.com/us/en/crux-comp/p/199962?color=322105-199962  

Hal yang menarik perhatian kami berikutnya adalah kedua frame CRUX ini, meski beda varian, alloy dan gravel, geometrynya bisa sama persis, hingga ke bagian-bagian terkecil, dan kami hampir tidak pernah menemukan spek seperti ini di brand lain. Yang artinya, kamu bisa menggunakan setup fiting yang sama untuk 2 jenis sepeda ini, hanya beda feel menggunakan sepeda carbon dan alloy. 


Latest Posts

Related Posts